Kota Ambon atau yang sekarang lebih
dikenal sebagai Kota Musik , saya yakin hampir semua orang mengenal Kota Ambon.
Ambon adalah ibu kota dan kota terbesar dari Provinsi Maluku yang mayoritas
suku di kota itu adalah suku Ambon. Kota ini juga memiliki beragam suku bangsa,
agama dan ras, dan pastinya beragam wisata alam dan wisata kuliner.
|
Suasana Di Dalam Masjid Al-Fatah |
Masjid Raya Al - Fatah adalah tempat pertama yang saya kunjungi karena bertepatan dengan waktunya sholat Jumat. Masjid terbesar di Kota Ambon ini tidak sekedar Masjid, namun memiliki nilai sejarah yang sangat bagus dalam syiar Islam di Maluku. Berdiri di tengah kota, sekaligus menjadi land mark yang berada tidak jauh dari Port of Ambon dan kantor Gubernur Maluku Letaknya sangat strategis di jantung Kota Ambon. Masjid Raya Al – Fatah Memiliki bangunan yang megah dengan tempat wudhu dan toilet serta parkiran yang luas dan bersih. Begitu masuk Masjid kita bisa langsung melihat kubah yang besar dan bermotif serta pilar-pilar yang menyokong bangunan Masjid.
|
Masjid Al-Fatah Ambon |
|
Kubah Masjid Al-Fatah Dilhat Dari Dalam |
Di antara pantai-pantai di Pulau Ambon yang paling terkenal ialah Pantai Natsepa yang terkenal akan rujaknya. Disana saya mencoba rujak Natsepa ditemani semilir angin pantai. Menurut saya rujak Natsepa sedikit manis dan tidak terlalu pedas, tapi kita bisa menambahkan lagi cabainya. Yang khas dari rujak Natsepa adalah bumbu kacang yang digiling kasar sebagai bumbunya dan buah-buahan yang dipakai biasanya kedondong, pepaya, jambu, nanas, ketimun, mangga, belimbing, bengkoang dan buah tomi-tomi yang khas dan sedikit asam.
|
Salah Satu Tempat Penjual Rujak Natsepa |
Malam hari nya pun saya tidak lupa menyempati diri untuk mampir dan melihat salah satu ikon dari Kota Ambon yaitu Jembatan Merah Putih , jembatan yang membentangi Teluk Dalam Pulau Ambon, yang menghubungkan Kecamatan Sirimau pada sisi utara dan Kecamatan Teluk Ambon pada sisi selatan. Jika kalian datang ke Jembatan Merah Putih lebih baik malam hari karena inilah salah satu yang istimewa dari jembatan tersebut, beraneka warna warni lampu yang menghiasi jembatan tersebut dan kita dapat melihat Kota Ambon di malam hari.
|
Jembatan Merah Putih Di Malam Hari |
|
Pemandangan Kota Ambon Di Malam Hari |
Selain wisata diatas saya juga sempat mencicipi beberapa wisata kuliner yang ada di Kota Ambon, salah satunya adalah Rumah Makan “Dua Ikan Lestari” yang beralamat di Jalan Wolter Monginsidi No.1, Lateri, Baguala, Kota Ambon, Maluku. Rumah makan ini memiliki pemandangan ke teluk dan mempunyai ruangan berbentuk kapal. Hidangan yang disajikan masih seputaran seafood dan ada juga sayur bunga pepaya serta lalapan dan sambal yang khas yang bisa kita ambil sendiri dan bermacam-macam jenis sambalnya.
|
Maaf Tidak Sempat Memfoto Hidangan Sebelum Di Santap 😊 |
Bagi kalian pecinta kopi dan masih menikmati malam di Kota Ambon bisa mampir di warung Kopi Tadisi Joas, Warung kopi ini adalah tempat bercerita dari politik sampai cerita ngalor-ngidul. Kopi hitamnya mantap. Ditemani dengan cemilan khas tradisional Maluku seperti ubi rebus dan pisang goreng membuat suasana ngopi dan ngobrol jadi tambah seru. Kopi susu buatan kopi tradisi joas jadi minuman wajib jika berkujung kesini. Mayoritas yang datang kesini adalah orang yang betul-betul ingin menikmati kopi dan ngobrol santai.
|
Kopi Hitam Tradisi Joas Ambon |
Lanjut dihari berikutnya dan diawali dengan wisata kuliner lainnya di Kota Ambon, tempat yang satu ini jangan kalian lewatkan karena pemandangan dan spot fotonya sangat indah, bersih dan makanan nya tidak kalah enaknya dengan kuliner lainnya. Wailela Cafe and Resto yang beralamat di Jalan Ir. Muhammad Putuhena, Rumah Tiga, Teluk Ambon, Rumah Tiga, Tlk. Ambon, Kota Ambon, Maluku. Disini kita bisa memilih ikan dan hidangan seafood lainnya untuk dimasak dan dibumbui sesuai keinginan kita. Di temani alunan musik live dan pemandangan yang eksotis, hidangan seafood yang nikmat serta wifi yang membuat kita betah berlama lama.
|
Pemandangan Belakang Wailela Cafe and Resto |
|
Suasana Di Dalam Wailela Cafe and Resto |
Wisata kuliner terakhir yang saya kunjungi di Kota Ambon adalah rumah makan Ikan Bakar Rasa Gurih yang beralamat di Jalan Anthony Rebok , Kel Honipopu, Sirimau, Kota Ambon, Maluku. Rumah makan ini sempat ramai karena Presiden RI, Bapak Joko Widodo sempat mampir dan menikmati hidangan di rumah makan ini. Masih seputaran seafood dan kawan-kawannya disini saya sempat mencaoba makanan khas “Papeda” yaitu makanan yang berupa bubur sagu khas Maluku dan Papua yang biasa disajikan dengan ikan tongkol atau mubara yang dibumbui dengan kunyit. Tekstur Papeda agak lengket seperti lem dengan rasa yang tawar akan tetapi Papeda adalah makanan yang kaya serat, rendah kolestrol dan kaya nutrisi.
|
Salah Satu Menu Di Rumah Makan Ikan bakar Rasa Gurih |
Masih
banyak Wisata Alam dan Kuliner yang wajib kalian kunjungi jika datang ke Kota
Ambon serta buah tangan khas Kota Ambon. Mudah-mudahan bisa jadi referensi
kalian yang ingin mengeksplor Kota Ambon dan kota-kota lainnya.